Beserta Danrem 082/CPYJ Dampingi Pangdam V Brawijaya Kunjungi Ponpes Ar-Ridwan Tuban

    Beserta Danrem 082/CPYJ Dampingi Pangdam V Brawijaya Kunjungi Ponpes Ar-Ridwan Tuban

    TUBAN, – Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Farid Makruf, M.A., beserta rombongan di dampingi Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf Unang Sudargo, S.H.M.M., dan Dandim 0811 Tuban Letkol Inf Suhada Erwin serta Forkopimda Tuban melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Tuban, Kegiatan ini dalam rangka peninjauan program TNI Manunggal Air, yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Ar-Ridwan, Tuban. Selasa (03/01/2022).

    Usai melaksanakan agendanya berziarah ke makam Sunan Bonang, kepada tim media, Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Farid Makruf, M.A., mengatakan, program TNI di Kabupaten Tuban telah banyak mendapat dukungan dari Pemkab Tuban. Ia memuji kekompakan Forkopimda Tuban dalam setiap program, sehingga dapat berjalan dengan sinergis. Seperti program TNI Manunggal Air, TMMD, hingga bantuan hibah untuk pembangunan prasarana di wilayah Kodim 0811 Tuban yang berjalan dengan baik berkat sinergitas antara Kodim dengan Pemkab Tuban.

    “Saya mewakili TNI juga berterima kasih kepada Pemkab Tuban yang banyak membantu Kodim 0811 Tuban dalam menjalankan programnya, ” ucap Pangdam.

    Untuk saat ini, menurut Pangdam, selain beberapa program prioritas yang dilaksanakan, TNI siap membantu Kabupaten Tuban dalam menurunkan angka stunting, di mana angka stunting di Kabupaten Tuban masih 14 persen. “TNI siap bersama Pemkab Tuban memerangi stunting, ” ujarnya.

    Sementara itu, Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky, SE., pada kesempatan yang sama menyampaikan terima kasih atas kunjungan Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Farid Makruf, MA, di Kabupaten Tuban.

    Ia juga mengatakan, Pemkab akan terus bersinergi dengan TNI dalam setiap program pembangunan, sehingga capaian yang didapat bisa maksimal demi kesejahteraan masyarakat. “Kami terus meningkatkan kerja sama dengan Kodim 0811 Tuban, termasuk soal stunting, ” ucap Mas Lindra.

    Sinergi dan kekompakan yang terjalin antara Kodim 0811 Tuban dengan Pemkab Tuban juga telah terbukti dalam program pencegahan serta pencegahan Covid-19 beberapa waktu lalu, yang mencapai hasil yang menggembirakan.

    Selain itu, program TMMD juga telah memberikan banyak manfaat bagi masyarakat di Kabupaten Tuban, di antaranya pembangunan akses jembatan, hingga bedah rumah yang telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kabupaten Tuban. “TNI bersama rakyat benar-benar dimaknai dengan sempurna oleh para anggota Kodim 0811 Tuban, ” pungkasnya.

    Setelah berziarah ke makam Sunan Bonang Pangdam beserta rombongan melanjutkan ke Makam Habib Abdulqodir Bin Alwi Assegaf ( Syech Maulana Ishaq Almaghribi ) yang berada di Kecamatan Semanding, kemudian melaksanakan santunan kepada anak yatim piatu, fakir miskin dan balita stunting di kediaman Habib Husein bin Hasyim Ba’agil.

    Habib dalam sambutanya menyampaikan selamat datang kepada Bapak Pangdam V Brawijaya, ini merupakan sebuah kebanggaan bagi majelis Ar-Ridwan Tuban.

    Bahwa majelis Ar-Ridwan mempunyai ekonomi mandiri dalam memberikan santunan kepada masyarakat, dan pada pandemi covid 19 kami turut mesukseskan program vaksinasi dengan mengadakan vaksin bagi masyarakat yang berkolaborasi dengan TNI khususnya Kodim 0811 Tuban.”ucapnya

    Habib juga menambahkan, Majelis Ar-Ridwan mendidik para santri agar mencintai TNI dan Polri dan selalu cinta kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).”imbuhnya

    Sementara itu Dandim 0811 Tuban menambahkam kami ucapkan terimaksih yang sebesar besarnya kepada Habib Husein yang telah menerima kami keluarga besar Kodam V/Brw untuk bersilaturohmi. Bahwa Pangdam V/Brw selain melaksanakan kunjungan kerja di kabupaten Tuban juga mengunjungi sumur bor di Ponpes Ar-Ridwan program TNI Manunggal Air bantuan Bapak Kasad, melaksanakan santunan kepada anak yatim piatu, fakir miskin, balita stunting dan berziarah ke makam wali.

    “Kegiatan ini di laksanakan merupakan bentuk kepedulian TNI dalam rangka membantu pemerintah daerah percepatan penurunan stunting serta dengan adanya sumur bor tersebut, para santri maupun masyarakat setempat dapat menikmati air bersih. ”tegas Dandim. (Pendim 0811)

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Ciptakan Kemanunggalan, Babinsa Koramil...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Kenduruan Tuban Hadiri Pengajian...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Dandim 1710/Mimika Sampaikan Amanat Kasad Saat Pimpin Upacara Bendera

    Ikuti Kami