TUBAN – Memasuki hari ke-3 bulan suci Ramadhan, semangat Satgas TMMD ke-123 Kodim 0811/Tuban, tetap membara dalam menyelesaikan berbagai sasaran pembangunan, Seluruh personel Satgas, terpantau melaksanakan kegiatan seperti biasanya di sasaran masing-masing, salah satunya di Desa Bader, Kecamatan Jatirogo, Kabupaten Tuban. Senin, (03/03/2025).
Serma Zaenal Babinsa Bader Koramil 0811/09 Jatirogo yang tergabung dalam Satgas TMMD ke-123 tetap semangat menjalankan tugasnya merampungkan pembuatan jalan yang menjadi tanggung jawabnya.
“Tidak ada yang berbeda dari aktivitasnya di lokasi TMMD di hari sebelum puasa maupun pada saat berpuasa”, Ucap Serma Zaenal.
Dirinya dan juga anggota satgas yang lain mengawali aktivitas di pagi hari menuju ke sasaran fisik yaitu pembangunan jalan. “Ini sudah menjadi komitmen kami sebagai anggota Satgas TMMD yang tak pernah mengenal rasa lelah dan tetap profesional meskipun sedang menjalankan ibadah puasa sekalipun hari libur bukan suatu halangan bagi kami demi mensejahterakan masyarakat.
Sementara itu. Dansatgas TMMD Ke-123 Kodim 0811/Tuban Letkol Inf Dicky Purwanto, S.Sos., M.I.P., mengatakan, saat ini kegiatan TMMD sudah berjalan sangat baik untuk mencapai sasaran.
Kebetulan TMMD ini dipertemukan dengan bulan Ramadhan, ini menjadi nilai tambah bagi Satgas TMMD yang dapat menjalankan puasa selagi bekerja dengan semangat.
“Meskipun dalam keadaan berpuasa, semangat mereka tidak padam, ini sudah menjadi komitmen kami sebagai Satgas TMMD yang tak pernah mengenal rasa lelah dan tetap profesional, ” katanya. (Farozich)