TUBAN, – Untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) khususnya pegawai di lingkungan kantor pertanahan Kab. Tuban, Kodim 0811 Tuban berikan pembinaan mental fisik melalui Wasbang dan Latihan Baris Berbaris bertempat di halaman Makodim 0811 Tuban, Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo Kec. Tuban Kab. Tuban, Jum’at (14/7/2023).
Dalam pelaksanaannya Lettu Inf Anang Susani selaku Koordinator materi mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari Pembinaan Perlawanan Wilayah (Bintahwil), agar pegawai lebih paham akan bakti kesetiaan kepada bangsa dan negara.
“Tujuan ini untuk membentuk jiwa korsa, berdedikasi tinggi, sehat, kuat, tangguh, dan cekatan dalam melaksanakan tugas di kantor untuk melayani masyarakat, ” Ujarnya.
Masih Menurut Perwira Koordinator, bahwa pegawai kantor pertanahan merupakan bagian dari masyarakat, diharapkan dapat menjadi contoh terkait kedisiplinan dan semangat bela negara, latihan ini dilaksanakan untuk mendidik dan melatih disiplin para pegawai seperti Peraturan Baris Berbaris (PBB) dan pembekalan wawasan kebangsaan.
“Saya harap para pegawai kantor mampu melaksanakan tugas dengan baik sesuai dengan perannya serta bisa membantu masyarakat dengan maksimal, ” Tutupnya. (Faro)